Home
/
Telco

XL Axiata Uji Coba Teknologi 5G Pakai Hologram

XL Axiata Uji Coba Teknologi 5G Pakai Hologram

-

Birgitta Ajeng21 August 2019
Bagikan :

(Foto: XL Axiata)

Uzone.id - Berbagai perusahaan telekomunikasi di Indonesia gencar mengembangkan teknologi 5G. Salah satunya, PT XL Axiata Tbk (XL Axiata).

Berbagai persiapan telah dilaksanakan sejak dua tahun terakhir, terutama dalam menyiapkan ekosisme pendukungnya. Salah satunya adalah menyiapkan jaringan data berkapasitas besar dengan fiberisasi.

Fiberisasi akan mampu meningkatkan kapasitas transport jaringan hingga lebih dari 5x lipat dibandingkan transport bukan fiber.

Uji coba teknologi 5G di jaringan XL Axiata juga kembali dilaksanakan untuk menguji berbagai aspek teknis dan teknologi.

Baca juga: 5 Fakta Gila Tentang McDonald’s yang Wajib Kamu Tahu

Uji coba 5G ketiga ini berlangsung di dalam salah satu ruangan di Gedung XL Axiata, Jakarta, Rabu (21/8). Demonstrasi dilakukan dengan komunikasi secara virtual melalui tampilan hologram. Direktur Teknologi XL Axiata, Yessie D Yosetya yang ditampilkan via hologram.

Dalam uji coba, Yessie berkomunikasi dengan para tamu serta Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Rudiantara. Yessie juga menjelaskan bahwa perbedaan uji coba kali ini dengan sebelumnya, yaitu fokus pada latensi. 

Yessi mengatakan, "Sebelumnya fokus pada speed, sekarang fokus pada latensi. Untuk bisa menguji coba ini, kita lakukan dengan media hologram. Di mana ini tidak mungkin terjadi tanpa kesiapan jaringan dengan bandwidth yang lebar."

Baca juga: Netizen Heboh Gara-gara Red Velvet Rilis Music Video ‘Umpah Umpah’

Uji coba 5G ini mendapatkan dukungan penuh dari Ericsson Indonesia yang menyediakan teknologi 5G. Sementara itu, XL Axiata juga telah mengantongi izin khusus dari Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk melakukan uji coba ini.

Secara teknis, uji coba ini melibatkan perangkat 5G dari sisi radio, antenna hingga core dan diimplementasikan melalui holographic call yang digunakan untuk pertemuan serta kolaborasi tanpa terbatas ruang dan waktu sebagai wujud peningkatan kualitas kerja.

Baca juga: 6 Fakta Seru Para Pemain 'New Journey to The West', Variety Show Korea yang Kocak Banget

XL Axiata berharap, uji coba ini akan memberikan banyak masukan dan informasi yang bisa semakin mematangkan persiapan menuju implementasi 5G yang akan datang. 

Pada implementasinya, holographic call di jaringan 5G akan memungkinkan digunakan untuk pertemuan jarak jauh, untuk berbagai sektor baik dari sisi industrial dan bisnis, maupun perorangan misalnya di sektor pendidikan, kesehatan, dan lainnya.

populerRelated Article