Home
/
Travel

10 Oleh-oleh Khas Jepang yang Wajib Anda Beli

10 Oleh-oleh Khas Jepang yang Wajib Anda Beli

Redaksi Harpers Bazaar Indonesia15 October 2018
Bagikan :

Jepang memiliki tempat yang spesial di hati setiap orang, terlebih penduduk Indonesia. Selain dapat dikunjungi kapan saja, jaraknya yang tidak terlalu jauh juga menjadi nilai plus.

Selain daya tarik kuliner dan kebudayaannya, negeri yang memiliki julukan sebagai Negeri Matahari Terbit ini juga menyimpan sejumlah jenis buah tangan khas Jepang yang unik. 

Jika Anda sedang berpelesir ke sana dan sudah berada di ujung itinerary perjalanan, maka berilah waktu untuk membeli oleh-oleh seperti berikut ini:

1. Tokyo Banana

Snack ringan satu ini sudah menjadi oleh-oleh yang wajib dibawa ketika Anda mengunjungi negara ini. Tokyo Banana adalah sebuah sponge cake lembut berbentuk pisang yang diisi puree pisang asli. 

Preview

Tak perlu khawatir, Anda dapat menemukan Tokyo Banana di banyak tempat seperti di bandar udara, stasiun kereta, berbagai department store, hingga highway.

2. Edo Furin

Bagi Anda penggemar anime, tentu sudah tidak samar lagi dengan edo furin, yang diartikan sebagai wind bell atau glass bell. Edo furin adalah sebuah bola kaca kecil yang digantung di depan jendela rumah.

Preview

Saat tertiup angin, edo furin akan mengeluarkan suara seperti lonceng. Oleh-oleh ini dapat Anda temukan di toko suvenir.

3. Maneki Neko & Daruma

Dipercaya membawa keberuntungan, Maneki Neko dan Daruma juga menjadi buah tangan yang banyak diminta orang. Maneki Neko adalah patung kucing yang seringkali ditempatkan di sebuah restoran ataupun sebuah toko. 

Preview

Maneki Neko

Preview

Daruma

Berbeda dengan bentuk kucing yang menggemaskan, Daruma adalah patung yang memiliki paras galak dan berwarna merah. Sama seperti edo furin, kedua buah tangan khas Jepang ini dapat Anda temukan di toko suvenir. 

4. KitKat berbagai rasa

Tidak afdol rasanya ketika berkunjung ke Jepang tanpa membawa pulang coklat KitKat yang tersedia dalam berbagai rasa unik seperti rasa Butter, Green Tea, Strawberry Cheesecake, Apple Vinegar, Purple Sweet Potato, Sakura, Choco Banana, Lemon, Sweet Corn, Grape, Wasabi dan masih banyak lagi. 

Preview

KitKat Mini Strawberry Cheesecake

Preview

KitKat Purple Yams / Sweet Potato

Tersedia di banyak lokasi, Anda dapat menemukan pilihan KitKat dengan rasa unik ini di sini: 

  • KitKat Chocolactory
  • 1-9-1 Marunouchi,
  • Daimaru B1F, Chiyoda, Tokyo
  • Takashimaya Shinjuku Store
  • 1st Basement 5-24-2 Sendagaya,
  • Shibuya-ku, Tokyo
  • Daimaru Tokyo Branch
  • 1-9-1 Marunouchi, Chiyoda-ku, Tokyo-to,
  • Hoppe Town, Daimaru Tokyo Branch B1
  • Seibu Ikebukuro
  • 1-28-1 Minami Ikebukuro,
  • Toshima-ku, Tokyo-to,
  • Seibu Ikebukuro B1
  • Ginza Main Store
  • Lt. 1 & 2, Oak Ginza Building
  • 3-7-2 Ginza, Chuo-ku, Tokyo
  • Daimaru Umeda Branch
  • 3-1-1 Umeda, Kita-ku,
  • Osaka City, Gochisou,
  • Paradise Daimaru Umeda Branch B1
  • Itami Airport Branch
  • Lt.2, Central Block,
  • Itami Airport, 3-555,
  • Hotarugaike, Toyonaka City,
  • Osaka Prefecture

5. Nama Chocolate

Meski tersedia di negara lain seperti Singapura dan Jakarta, Nama Chocolate produksi ROYCE’ ini terbuat dari 25% fresh cream yang langsung diambil dari peternakan sapi di Hokkaido. 

Preview

Nama Chocolate (Au Lait)

Preview

Nama Chocolate (Champagne Pierre Mignon)

Selain tersedia di toko suvenir yang berlokasi di Hokkaido, ROYCE’ juga memiliki booth tersendiri seperti di:

  • ROYCE’ Sapporo Marui Imai Shop
  • Marui Imai Main Store Odori, B2,
  • 11, Nishi 2, Minami 1, Chuo-ku, Sapporo
  • ROYCE’ Higashinaebo Shop
  • 2-55, Higashinaebo 3-3,
  • Higashi-ku, Sapporo
  • ROYCE’ Fukuzumi Shop
  • 1-1, Fukuzumi 3-1, Toyohira-ku, Sapporo
  • ROYCE’ Futomi Factory Shop
  • 640-15, Bitoe, Tobetsu, Ishikari
  • ROYCE’ Kamiebetsu Shop
  • 437-15, Kamiebetsu, Ebetsu
  • Royce’ Chocolate World
  • Connecting Path 3F, New Chitose Airport,
  • Bibi, Chitose
  • ROYCE’ AEON MALL Asahikawa Ekimae Shop
  • AEON Mall Around Asahikawa Station 1F,
  • 7-2-5, Miyashitadori, Asahikawa-shi, Hokkaido

6. Cigare au Chocolate

Snack yang berbentuk cerutu ini memiliki banyak penggemarnya. Lembut, manis, dan renyah menggambarkan sensasi yang didapatkan pada gigitan pertama produk keluaran Yoku Moku tersebut. 

Preview

Meski rentan hancur, tin packaging dari Cigare au Chocolate ini aman untuk diletakkan di dalam koper. Anda dapat menemukan Yoku Moku di:

  • Yoku Moku, Aoyama Main Store
  • 5-3-3 Minami Aoyama Minato-ku, Tokyo

7. Omamori

Benda yang dipercaya sebagai jimat penduduk Jepang ini tak kalah populer dengan benda keberuntungan lainnya. Selain di toko suvenir, Anda juga dapat mengunjungi kuil di Jepang untuk mendapatkan Omamori, salah satunya adalah kuil Shinto.

Preview

8. Noren

Tentu Anda sering melihat kain yang terletak di pintu masuk pada restoran Jepang, kain tersebut adalah kain Noren. Tak hanya di Jepang, kain tersebut juga dipakai di negara lainnya sebagai simbol restoran Jepang. 

Preview

9. Tenugui

Tak hanya memiliki pakaian tradisional yang indah, handuk khas Jepang, Tenugui juga memiliki motif yang tak kalah mempesona. 

Preview

10. Tokyo Milk Cheese

Satu lagi oleh-oleh makanan dari Jepang yang memiliki popularitas tinggi, Tokyo Milk Cheese. Kue yang menyerupai tekstur Lidah Kucing ini memiliki filling keju krim di tengahnya. 

Preview

Anda dapat menemukan Tokyo Milk Cheese ini di Stasiun Tokyo ataupun bandar udara.

Selamat berbelanja!

(Foto: Courtesy of Tokyo Banana, Yoku Moku, Tokyo Milk Cheese, Nestle Japan, olgadmiC123RF.com, chaossC123RF.com, NosonjaiC123RF.com, Kan KhampanyaC123RF.com, Ekaterina BespyatovaC123RF.com, tupungatoC123RF.com, Korradol YamsatthamC123RF.com)

populerRelated Article