Home
/
Health

Jangan Kaget, 4 Reaksi Ini Lazim Dialami Lelaki Usai Bercinta

Jangan Kaget, 4 Reaksi Ini Lazim Dialami Lelaki Usai Bercinta

-

M. Reza Sulaiman05 April 2019
Bagikan :

Bercinta tidak sekadar penetrasi untuk mendapatkan kepuasaan dan orgasme. Saat bercinta, terjadi banyak perubahan dan reaksi kimia dalam tubuh seseorang, baik itu lelaki maupun perempuan.

Hal ini pun memengaruhi apa yang terjadi pada tubuh lelaki usai bercinta. Nah, dilansir Popular-world.com, berikut 4 reaksi yang dialami lelaki usai bercinta:

1. Sedih

Orgasme usai bercinta seharusnya membuat seseorang mengalami perasaan yang menyenangkan. Nyatanya, ada lho sebagian lelaki yang justru merasa sedih usai bercinta.

Penelitian mengatakan hal ini disebut sebagai post-coital tristesse. Dalam kamus ilmu psikologi kesehatna, hal ini merupakan luapan emosi melankolis yang intens, yang bisa terjadi usai bercinta.

2. Susah buang air kecil

Pernah mengalami kesulitan buang air kecil usai bercinta? Tak perlu takut karena itu adalah hal yang wajar.

Ilustrasi pasangan mesra, harmonis, bercinta. (Shutterstock)
Preview
Ilustrasi pasangan usai bercinta. (Shutterstock)

Aliran darah ke Mr. P mengalami penyempitan sesaat usai bercinta, yang membuat saluran kencing pun ikut mengecil. Kondisi ini lebih lazim dialami jika Mr. P masih dalam keadaan ereksi.

3. Lapar

Perut keroncongan usai bercinta bisa dialami sebagian besar lelaki usai bercinta.

Hal yang tidak aneh mengingat bercinta membakar energi dan kalori.

4. Tidur

Berbeda dengan perempuan yang membutuhkan pelukan dan sentuhan usai bercinta, kebanyakan lelaki bisa langsung tidur sesaat usai bercinta.

Tenang, ini bukan pertanda dia tidak perhatian. Hanya saja hormon tubuh lelaki membuat rasa ngantuk semakin besar setelah orgasme.

 

Berita Terkait:

populerRelated Article