5 Rangkaian Produk yang Bakal Diluncurkan Apple di 2022
Ilustrasi foto: Guillaume Bleyer (Unsplash)
Uzone.id - Wahai fans berat Apple, siap-siap buat nabung dari sekarang ya!
Karena, menurut laporan terbaru yang dikutip dari 9to5Mac, Apple siap meluncurkan banyak sekali perangkat di tahun 2022 mendatang.Mark Gurman telah membocorkan apa saja yang akan dirilis oleh perusahaan teknologi raksasa tersebut, berikut diantaranya:
iPhone
Tentu daftar tersebut selalu memasukkan smartphone andalan Apple yang dirilis tiap tahun. Salah satu yang direncanakan rilis tahun depan adalah iPhone SE dengan dukungan 5G.
Bocoran mengenai iPhone SE versi terbaru juga sudah mulai terkuak ke permukaan, selain itu tentu Apple juga bakal menyiapkan iPhone lainnya bagi penggemar setia mereka.
Mac
Gurman mengatakan bahwa Apple akan merilis beberapa produk dari jajaran produk mac. Mulai dari Mac Mini terbaru, iMac dengan kelas high-end, dan Mac Pro versi upgrade yang katanya dibekali dengan Apple Silicon di dalamnya.
Selain itu, ada juga MacBook Air dengan M2 processor yang sepenuhnya di desain ulang seperti baru dan juga MacBook Pro di kelas entry-level.
iPad
Nah, di jajaran tablet, Apple berencana untuk meningkatkan iPad Air dan juga iPad entry-level mereka. Nah untuk iPad Pro, Apple bakal memberikan desain baru dengan pengisian wireless. Teknologi pengisian wireless ini bakal jadi yang pertama di jajaran iPad.
Apple Watch
Kemudian, Apple juga akan merilis rangkaian produk wearable mereka. Dilansir dari laporan Gurman, ada sekitar 3 perangkat Apple Watch baru yang akan hadir.
Pertama, ada model baru reguler, varian Apple Watch SE baru yang diklaim affordable, dan versi tangguh yang sporty.
Apple juga dikabarkan bakal meluncurkan earbud AirPods Pro terbaru mereka di 2022.
Headset AR
Yang terakhir adalah Headset AR (Augmented Reality). Apple kabarnya akan segera merilis perangkat Headset Augmented/Virtual Reality tahun 2022 mendatang.
Baru-baru ini, analis Ming-chi Kuo memberikan beberapa bocoran mengenai perangkat ini. Ia mengatakan bahwa headset AR Apple akan memiliki kekuatan komputasi setara chip M1 bikinan Apple untuk perangkat MacBook.
Ia juga percaya bahwa headset AR Apple akan menjadi platform mandiri perusahaan.
“Sebuah headset AR yang beroperasi mandiri artinya ia akan memiliki ekosistem sendiri dan menyediakan pengalaman paling lengkap dan fleksibel bagi pengguna,” ungkap Kuo yang kerap kali akurat saat memberikan bocoran terkait produk terbaru Apple.