5 Rekomendasi Film untuk Libur Lebaran
-
Uzone.id - Libur lebaran telah tiba, hore! Saatnya silaturahmi ke sanak saudara, makan opor ayam, atau pergi ke bioskop untuk menikmati film-film seru.
Ya, saat libur panjang ini ada sejumlah film dalam dan luar negeri yang bakalan menghibur kamu yang belum punya agenda liburan.
Apa saja? Berikut Uzone.id rangkumkan untuk kalian, gaess..
Incredibles 2
Setelah kembali menjadi superhero, kehidupan keluarga Bob alias Mr.Incredible berubah.
Istri Bob, Elastic Girl sibuk melindungi dunia sebagai pahlawan super, sementara Bob? Sibuk mengurus rumah, anak mereka, Violet, Dash, dan Jack-jack.
Target
Raditya Dika, Cinta Laura Kiehl, Samuel Rizal, Abdur Arsyad, Hifdzi Khoir, Ria Ricis, Romy Rafael, Anggika Bolsterli, dan Wince (Willy Dozan), sama-sama terlibat di sebuah film berjudul Target setelah dihubungi via email.
Mereka sempat heran kenapa ada proyek layar lebar yang perekrutannya begitu singkat tanpa negoisasi secara langsung atau tatap muka. Tapi demi profesionalisme kesembilan selebriti ini akhirnya mau ikut bergabung.
Keanehan proyek film Target semakin terasa ketika proses syuting hari pertama berlangsung di sebuah bangunan yang kurang terawat dengan petunjuk-petunjuk layaknya permainan.
Rasa gelisah para pemain meningkat menjadi ketakutan setelah sosok Game Master muncul dengan aturan-aturan yang sangat berbahaya dan mengancam jiwa.
Insya Allah Sah 2
Film bergenre komedi ini bisa menjadi salah satu pilihan untuk ditonton bersama keluarga.
Film ini masih dibintangi oleh komedian tunggal Panji Pragiwaksono yang berperan sebagai Raka. Film yang merupakan sekuel dari "Insyaallah Sah!" ini akan hadir di bioskop mulai 15 Juni 2018.
Film karya sutradara Anggy Umbara ini juga akan menampilkan antara lain Luna Maya, Donny Alamsyah, Miller Khan, dan Ray Sahetapy.
Dimsum Martabak
Masih film bergenre komedi tapi romantis, inilah film berjudul "Dimsum Martabak".
Film karya sutradara Andreas Sullivan dan Fajar Bustomi ini mengisahkan tentang kisah cinta Soga yang diperankan oleh Boy William dan Mona (Ayu Ting Ting).
Status sosial Soga dan Mona yang berbeda membuat kisah cinta keduanya harus melewati beragam ujian.
Film yang diproduseri oleh Raffi Ahmad ini menghadirkan akting perdana penyanyi dangdut Ayu Ting Ting di layar lebar.
Jailangkung 2
Pada sekuel dari "Jailangkung", Bella (Amanda Rawles) dan Rama (Jefri Nichol) kembali harus berurusan dengan para hantu yang ingin mencelakai keluarganya.
Keduanya pun harus berusaha mengembalikan sang adik, Tasya (Gabriella Quilynn) dari dunia gaib serta membebaskan Angel (Hannah Al Rasyid) dari kuasa titisan setan.
Film karya sutradara Jose Poernomo dan Rizal Mantovani bahkan dijanjikan akan lebih mencekam dibanding "Jailangkung" yang pertama.
Film ini dibintangi oleh Jefri Nichol, Amanda Rawles, Gabriella Quilynn, Hanna Al Rasyid, Lukman Sardi, dan Wulan Guritno.