Home
/
Gadget

5 Upgrade Fitur di Samsung Galaxy Z Fold5, Tampak Sama Tapi Lebih Baik

5 Upgrade Fitur di Samsung Galaxy Z Fold5, Tampak Sama Tapi Lebih Baik

Muhammad Faisal Hadi Putra30 July 2023
Bagikan :

Seoul, Korea Selatan, Uzone.id - Don't judge a book by its cover. Ungkapan yang pas sebenarnya buat Samsung Galaxy Z Fold5. Mengapa? Meski secara tampilan luar kelihatan sama dengan seri sebelumnya, tapi ada sejumlah peningkatan yang diberikan Samsung untuk smartphone ini.

Memang, kalau kedua ponsel lipat ini disandingkan, kayaknya bakal sulit membedakan mana Samsung Galaxy Z Fold4 dan mana varian yang terbarunya. 

Well, karena tim Uzone.id berkesempatan untuk jajal langsung smartphone ini, berikut ulasan terkait upgrade fitur yang disematkan Samsung pada smartphone lipat Galaxy Z Fold5 yang resmi meluncur secara global, termasuk di Indonesia.

Desain sama, lipatannya beda

Preview

Luarannya sama, tapi jeroannya yang berbeda. Smartphone ini sejatinya lebih ringan 10 gram dari Z Fold4, dan lebih langsung 2,4 mm dari sebelumnya. Dimensi tepatnya, ponsel ini punya tebal 13,4 mm saat dilipat dan punya berat 253 gram.

Desain yang lebih ringkas, thanks to mekanisme engsel yang lebih baru. Samsung menyebutnya Flex Hinge, solusi biar layar ponsel bisa dilipat sepenuhnya, tanpa merusak layar atau bikin panelnya crack.

Preview

Seperti bocoran yang beredar sebelumnya, Flex Hinge ini membuat lipatan layar berbentuk seperti teardrop atau waterdrop, sehingga bisa dilipat tanpa menimbulkan celah sama sekali di antara layar.

Karena ini juga, makanya bobot Samsung Galaxy Z Fold5 jadi lebih ringan dan makin tipis dari generasi tahun lalu.

Layar lebih terang

Preview

Spesifikasi layar sebenarnya masih serupa, dimana smartphone ini tetap menggunakan panel Dynamic AMOLED 2X. Kendati demikian, kualitas layarnya ditingkatkan, terlebih pada intensitas cahaya untuk penggunaan di luar ruangan.

Sebelumnya, layar Samsung Galaxy Z Fold5 punya intensitas cahaya maksimal (peak) hingga 1.200 nits. Sekarang, layarnya bisa mencapai 1.750 nits, sehingga konten apapun yang tampil di layar bisa secara maksimal di berbagai kondisi, termasuk lingkungan outdoor dengan cahaya matahari yang terik.

Preview

Buat ukuran layarnya, di bagian dalam layarnya berukuran 7,6 inci dan dan layar luarnya 6,2 inci. Keduanya sama-sama mendukung refresh rate 120Hz yang adaptif, serta dilapisi Gorilla Glass Victus 2 yang jauh lebih kuat dari Victus+ di seri sebelumnya.

Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy

Preview

Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy jadi mesin utama buat ponsel ini. Chipset ini spesial, karena gak cuma lebih cepat dari Snapdragon 8+ Gen 1 di seri sebelumnya doang, tapi juga lebih cepat dari Snapdragon 8 Gen 2 standar di luaran sana.

Kalau Snapdragon 8 Gen 2 standar, prime core-nya 'hanya' berkecepatan 3,2 GHz, sementara chipset for Galaxy ini menyentuh 3,36 GHz.

Dipadukan dengan RAM 12 GB dan ruang memori sampai 1 TB, bikin pengguna makin leluasa buat menjalankan aplikasi dan fitur apapun tanpa ngelag sedikitpun.

Buat gamer, Vapor Chamber sebagai solusi pendinginnya diperluas areanya. Ketimbang sebelumnya, area vapor chamber ini 38 persen lebih luas, sehingga performa akan lebih stabil tanpa mengalami stuttering.

Fitur penunjang produktivitas

Preview

Dari seri-seri sebelumnya, sisi produktivitas memang ditonjolkan pada Galaxy Z Fold Series. Termasuk pada Samsung Galaxy Z Fold5, dimana smartphone ini menjalankan sistem operasi One UI 5.1.1 berbasis Android 13. 

Deretan fitur dihadirkan, seperti S Pen misalnya. S Pen untuk smartphone ini gak cuma lebih tipis dari sebelumnya, tapi juga memudahkan pengguna mencatat apapun ide mereka di Samsung Notes atau aplikasi apapun di smartphone.

Dengan S Pen, drag & drop gambar-gambar dari internet juga bisa. Tinggal tahan gambar yang ingin dipindahkan, beralih ke aplikasi Samsung Notes, tempelkan gambar tersebut. Ya, sesederhana itu prosesnya.

Preview

Taskbar di Samsung Galaxy Z Fold5 juga memuat lebih banyak aplikasi, tepatnya jadi 4 aplikasi sekaligus. Hal ini membuat perpindahan antar aplikasi terjadi secara seamless.

Ada juga fitur Multi Window, memudahkan pengguna membuka tiga aplikasi langsung bersamaan. Perpindahan antar aplikasi bisa dilakukan dalam dua cara, App Drawer atau Taskbar.

Kualitas kamera meningkat

Preview

Konfigurasi kamera smartphone ini sebenarnya masih sama dengan Z Fold4. Samsung masih menyertakan kamera utama dengan sensor 50 MP yang dibantu stabilisasinya dengan OIS (optical image stabilization), lalu ada kamera telephoto dengan sensor 10 MP dengan bantuan OIS dan mendukung 3x optical zoom.

Kemudian ada juga kamera ultrawide 12 MP di bagian belakang ini. Di bagian depan, Samsung menyematkan sensor 10 MP, sementara di layar bagian dalam masih ada under display camera 4 MP.

Kendati demikian, kualitasnya lebih baik. Samsung mengklaim, hal ini lantaran ISP (image signal processor) di Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy serta sistem pencitraan berbasis AI dari Samsung yang lebih baik dari sebelumnya, khususnya untuk pemotretan malam.

Preview

Samsung buka pre-order Galaxy Z Fold5 mulai hari ini sampai 17 Agustus 2023. Buat harganya, Samsung Galaxy Z Fold5 tipe 12 GB/256 GB dijual Rp24.999.000, sementara model 12 GB/512 GB dijual Rp26.999.000.

Kalau varian tertinggi 12 GB/1 TB, dibanderol Rp29.999.000. Khusus di masa pre-order, beli moder 256 GB langsung dapatnya varian 512 GB. Sementara kalau beli 512 GB, bisa dapetin tipe 1 TB. 

Samsung juga kasih jaminan Samsung Care+ berupa garansi full protection selama setahun dan 2 tahun garansi layar.

Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold5

Layar

Layar utama

Dynamic AMOLED 2X, 7,6 inci QXGA+, 120Hz Adaptive Refresh Rate (1-120Hz)


Layar cover

Dynamic AMOED 2X, 6,2 inci HD+, 120Hz Adaptive refresh Rate (48-120Hz)

Dimensi & bobot

Folded

67,1 x 154,9 x 13,4 mm


Unfolded

129.9 x 154.9 x 6.1 mm

Kamera

Kamera belakang

12 MP ultra-wide, f/2.2, 123˚

50 MP wide, Dual Pixel AF, OIS, f/1.8, 85˚

10 MP telephoto, PDAF, OIS, f/2.4, 3x optical-zoom


Kamera depan

10 MP, f/2,2, 85˚


Under Display Camera

4 MP, f/1.8, 80˚

Prosesor

Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy

RAM dan memori penyimpanan

12 GB/256 GB

12 GB/512 GB

12 GB/1 TB

Baterai

4.400 mAh, Fast Charging 25W, Fast Wireless Charging, Wireless PowerShare

Ketahanan air

IPX8 tahan air di kedalaman 1,5 meter selama 30 menit

OS

One UI 5.1.1, Android 13

Konektivitas

5G, LTE, WiFi 6E, Bluetooth v5.3

Sensor

Capacitive Fingerprint sensor (sisi samping), Accelerometer,  Barometer, Gyro sensor, Geomagnetic sensor, Hall sensor, Proximity sensor, Light sensor

Warna

Warna ritel

Icy Blue, Phantom Black, Cream


Eksklusif di Samsung.com 

Gray, Blue

Harga

Rp24.999.000 (12 GB/256 GB)

Rp26.999.000 (12 GB/512 GB)

Rp29.999.000 (12 GB/1 TB)

populerRelated Article