Home
/
Entertainment

8 Artis Ditangkap Polisi Ungkap Alasan Pakai Narkoba

8 Artis Ditangkap Polisi Ungkap Alasan Pakai Narkoba

Tomy Tresnady18 February 2018
Bagikan :

Uzone.id - Kehidupan artis memang rentan bersentuhan dengan narkoba. Pekerjaan mereka yang menuntut banyak aktivitas membuat mereka terbuai dengan anggapan narkoba bisa meningkatkan vitalitas.

Selain itu, artis juga mudah terperdaya dengan citra narkoba bisa membuat lebih percaya diri terhadap pengguna.

Artis, apalagi artis terkenal, mendapatkan uang juga semudah membalikkan telapak tangan. Mulai tawaran manggung, main sinetron hingga cuma bantu promosi produk atau endorse di Instagram uang jutaan rupiah pun masuk ke kantong.

Uang yang dimiliki artis sangat menjanjikan itu yang bikin para penjual narkoba tertari masuk ke dalam kehidupan mereka.

Berikut ini alasan para artis memakai narkoba usai ditangkap polisi.

Preview

1. Tora Sudiro dan Mieke Amalia

Tora Sudiro dan istrinya, Mieke Amalia sempat ditangkap oleh Tim Reserse Narkoba Polres Jakarta Selatan, di rumah mereka di Bali View, Tangerang Selatan, pada 3 Agustus 2017.

Tora dan Mieke menyalahgunakan obat penenang jenis Dumolid. Kepada polisi, Tora mengaku menggunakan obat tersebut karena susah tidur.

Preview

2. Ammar

Pemain sinetron Ammar Zoni ditangkap di kediamannya di Mekarjaya, Sukmajaya, Depok, Jawa Barat, pada 7 Juli 2017.

Polisi menyita barang bukti ganja, bong, 7 plastik klip kosong bekas sabu. Ammar diketahui memakai narkoba kurang lebih satu tahun lamanya.

Handri Zoni, ayah Ammar Zoni, ungkap alasan putranya memakai narkoba karena sulit tidur.

Preview

3. Fachri Albar

Fachri Albar sedang dalam tahanan Polres Jakarta Selatan karena kasus narkoba, sejak ditangkap pada 14 Februari 2018, di saat seluruh dunia merayakan Hari Valentine.

Fachri dilaporkan memakai ganja, sabu hingga obat psikotropika.

Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Mardiaz Kusin Dwihananto mengungkapkan alasan putra Ahmad Albar itu pakai narkoba karena depresi.

Preview

4. Ridho Rhoma

Penyanyi dangdut Ridho Rhoma sempat ditangkap karena kasus narkoba pada 25 Maret 2017 di hotel Ibis, Daan Mogot, Jakarta Barat.

Polisi mengamankan barang bukti sabu dari tangan Ridho. Dia juga diketahui positif menggunakan zat amphetamine dan metamfetamine.

Rhoma Irama, ayah Ridho Rhoma, ungkap alasan putranya menggunakan sabu karena ingin kurus.

Preview

5. Marcello Tahitoe

Penyanyi Marcello Tahitoe atau dikenal Ello ditangkap polisi di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, pada awal Agustus 2017.

Saat itu, Ello ditangkap saat bersama kekasihnya, Aurelie Moeremans, naik mobil Jazz merah. Polisi mengamankan satu paket ganja.

Kepada media, Ello mengaku menggunakan ganja karena banyak pikiran. Menurutnya, efek ganja membuatnya rileks dan santai.

Preview

6. Iwa Kusuma

Rapper Iwa Kusuma sempat ditahan karena kasus kepemilikan dan penggunaan narkotika jenis ganja.

Iwa ditangkap di Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta pada 29 April 2017.

Pengacara Chris Sam Siwu, kuasa hukum Iwa K, menjelaskan alasan kliennya pakai ganja cuma untuk "rekreasional".

7. Roro Fitria

Preview

Roro Fitria ditangkap tim Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya pada 14 Februari 2018 di kediamannya di Patio Residence, Ragunan, Jakarta Selatan.

Polisi telah menyita sabu yang dipesan Roro seberat 2,4 gram.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, Roro memakai sabu untuk kenyamanan saja.

populerRelated Article