Ada Kabar Gembira! Begini Kondisi Terkini Putri Denada
-
Sudah sembilan bulan Shakira Aurum, putri Denada, menjalani proses pengobatan kanker darah atau leukemia di Singapura. Menurut Denada, Shakira masih rutin melakukan kemoterapi.
"Masih tetap kemoterapi. Tapi sudah tidak sesering sebelumnya. Menurut perkiraan dokter masih 1,5 tahun lagi," beri tahu Denada, di Plaza Senayan, Jakarta, Selasa (30/4).Kabar baiknya, Shakira saat ini sudah diperbolehkan untuk mengikuti kegiatan bersama anak-anak seusianya yang juga tengah berjuang melawan kanker.
"Udah diizinkan pergi ke day care. Bukan sekolah. Jadi rumah sakit itu ada semacam kerjasama dengan sebuah yayasan, menyediakan satu tempat di mana anak-anak dengan kanker bisa berkumpul setiap hari. Mereka bisa nyanyi, baca dongeng, interaksi satu sama lain," Denada menjelaskan.
Dikatakan Denada lebih lanjut, Shakira sejauh ini belum diperbolehkan mendatangi area publik karena kesehatannya. Tapi, dengan adanya day care di lingkungan rumah sakit sudah membuat Denada sangat gembira.
"Yang tadinya Shakira nggak busa ke mana-mana, sekarang udah bisa ke tempat itu, meski bukan sekolah yang semestinya. Yah, selama ini saya belajar untuk bersyukur terhadap hal-hal kecil yang ada," tandas Denada.
(ari/ari)