Home
/
Gadget

Adu Spesifikasi Ponsel Rp 4 Jutaan, Realme GT Master vs Poco X3 GT

Adu Spesifikasi Ponsel Rp 4 Jutaan, Realme GT Master vs Poco X3 GT

Susetyo Prihadi22 September 2021
Bagikan :

Realme GT Master Edition vs Poco X3 GT (Foto: Yudi/Uzone.id)

Uzone.id - Sekitar sebulan yang lalu, Realme GT Master dan Poco X3 GT dirilis dalam waktu yang berdekatan di Indonesia. Persaingan ponsel Rp 4 jutaan pun semakin sengit.

Sebab selain harga yang ditawarkan nyaris sama, pada kenyataanya spesifikasi dihadirkan pun tidak terlalu berbeda jauh. Dijamin membuat kalian kebingungan.

Nah, sebelum kalian memutuskan lebih jauh untuk meminang ponsel mana antara Realme GT Master dengan Poco X3 GT, kami akan coba bandingkan dari sisi spesifikasinya.

1. Layar

Realme GT Master Edition: Ponsel ini memanfaatkan panel Super AMOLED untuk ukuran layarnya yang seluas 6.43 inci, plus resolusi 1.080 x 2.400 piksel, rasio 20:9 (~ 409 ppi density).

Walau ponsel menengah, seri ini juga sudah mendukung kemampuan refresh rate 120 Hz dengan rasio screen-to-body mencapai 99.8 m2.

Baca juga: 5 Fitur Baru di iOS 15

Poco X3 GT: Dibandingkan Realme, ukuran layar ponsel ini agak lebih luas dengan bentang 6.6 inci. Namun, panel layar yang digunakan adalah IPS LCD, kelebihan lainnya sudah dilindungi juga dengan Corning Glass Victuss.

Fitur refresh rate 120 Hz juga sudah ditawarkan oleh ponsel ini, termasuk dukungan HDR10, resolusi 1.080 x 2.400, rasio 20:9. Sementara ketipisan bezel-nya sebesar 84.9 persen.

Preview
Poco X3 GT

2. Kamera

Realme GT Master Edition: Terdapat tiga kamera di belakang dengan komposisi resolusi lensa utama atau wide 64 megapiksel f/1.8, lensa ultrawide 8 megapiksel f/2.2, dan lensa makro 2 megapiksel f/2.2.

Sementara untuk selfie disediakan kamera dengan resolusi 32 megapiksel bukaan f/2.5. Oh ya, ponsel ini punya kemampuan juga merekam 4K @30fps.

Poco X3 GT: Bersaing ketat di sektor ini, karena Poco X3 GT punya resolusi yang identik dengan pesaingnya tersebut. Ya, tiga kamera belakang yang terdiri dari esolusi lensa utama atau wide 64 megapiksel f/1.8, lensa ultrawide 8 megapiksel f/2.2, dan lensa makro 2 megapiksel f/2.2.

Namun untuk kamera depan hanya 16 megapiksel dengan bukaan aperture f/2.5.

3. Chipset

Preview
Realme GT dan Poco X3 GT

Realme GT Master Edition: Chipsetnya Qualcomm SM7325 Snapdragon 778G 5G, sementara CPU Octa-core (4x2.4 GHz Kryo 670 & 4x1.9 GHz Kryo 670) dan sokongan GPU Adreno 642L

Poco X3 GT: Memanfaatkan chipset Mediatek Dimensity 1100, termasuk CPU Octa-core (4x2.6 GHz Cortex-A78 & 4x2.0 GHz Cortex-A55) dan GPU Mali-G77 MC9.

4. Harga

Realme GT Master Edition: Mulai Rp 4,2 jutaan dengan pilihan varian RAM 8GB/ROM 128GB dan RAM 8GB/ROM 128GB.

Poco X3 GT: Mulai Rp 4,4 jutaan dengan pilihan RAM 8GB/ROM 128 GB dan RAM 8GB/ROM 128 GB.

populerRelated Article