Home
/
News
Ahok - Veronica Tan Kompak Absen di Sidang Cerai Perdana

-
Abdul Rahman Syaukani31 January 2018
Bagikan :
Sidang kasus cerai perdana Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dan Veronica Tan digelar pada hari ini, Rabu (31/1), di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
Sidang cerai keduanya dimulai sekitar pukul 10.10 WIB. Sidang berlangsung singkat, kurang lebih 15 menit, karena Ahok dan Veronica Tan kompak absen ke persidangan.
Preview
Dalam sidang perdana tersebut, Ahok diwakili kuasa hukumnya, Fifi Lety dan Josefina Agatha. Sementara Veronica Tan tidak diwakili kuasa hukumnya.
Sidang cerai Ahok - Veronica Tan berlangsung tertutup dari awak media. Sidang kali ini beragendakan pemeriksaan berkas dan menentukan proses mediasi. Sidang akan kembali digelar pada 7 Februari 2018 mendatang.
(man / bin)
Tags:
Sponsored
Review
