BMW Rilis Mobil Listrik i5 Touring, Harga Rp2,2 Miliar Tanpa Pajak
BMW i5 Touring (Foto: BMW)
Uzone.id - BMW i5 Touring dirilis untuk pasar Indonesia, yang melengkapi jajaran mobil listrik mereka. Mobil merek Jerman tersebut dijual di Indonesia dengan harga Rp2,2 miliar belum termasuk pajak.
Lars Nielsen selaku Managing Director BMW Group Asia menyebutkan untuk pertama kalinya seri 5 Touring hadir dengan penggerak listrik. Generasi terbaru yang hadir secara elektrik ini diklaim tampil lebih progresif dari generasi sebelumnya.“Di hari ini, BMW Indonesia dengan bangga meluncurkan model terbarunya. BMW Seri 5 Touring, generasi keenam yang kini tampil lebih progresif dari sebelumnya. Kendaraan ini menghadirkan inovasi digital mutakhir, sistem terdepan untuk berkendara dan parkir otomatis, serta peningkatan keberlanjutan di seluruh siklus hidup produk. Untuk pertama kalinya, BMW Seri 5 Touring juga hadir dengan penggerak sepenuhnya listrik dalam bentuk BMW i5 Touring," ujar Nielsen dalam keterangan resmi.
BMW i5 Touring dibekali performa yang enggak main-main, tanpa menghasilkan emisi mobil ini mampu mengeluarkan tenaga 340 hp dan torsi 430 Nm. Seluruh tenaga tersebut disalurkan ke roda belakang.
Catatan akselerasinya pun impresif, mobil listrik ini mampu mencapai 0-100 km/jam dalam 6,1 detik saja. Saat baterai dalam keadaan penuh, jarak tempuhnya mampu mencapai 560 km dengan mode eco-firendly driving.
Soal pengecasan, BMW i5 Touring ini dapat dicas dengan mekanisme AC charging rate 11 kW hingga 22 kW. Sementara jika menggunakan mekanisme DC, rate maksimalnya bisa mencapai 205 kW.
Dari segi fitur, BMW i5 Touring ini dilengkapi dengan sistem berkendara dan parkir semi-otomatis yang menjadi standar baru di segmennya. Fitur tersebut memiliki kemampuan untuk Driving Assistant Professional dengan Steering and Lane Control Assist, dan Parking Assistant Plus yang memungkinkan berkendara menjadi lebih mudah.
Terlebih, BMW i5 Touring juga dilengkapi dengan sistem infotaintment dan konektivitas terbaru. BMW Curved Display dan BMW Intelligent Personal Assistant yang dirancang untuk operasi layar sentuh dan perintah suara. Sistem ini juga memungkinkan penggunaan platform gaming AirConsole melalui BMW Live Cockpit Plus.
Soal harganya, BMW i5 Touring ditawarkan sebesar Rp2.227.000.000 off the road. Ketersediaannya pun hanya terbatas, di tahun 2024 ini cuma dihadirkan sebanyak 25 unit saja.