Home
/
Telco

Capaian Akhir Satgas BAKTI Kominfo: Tuntaskan 5.321 lokasi BTS 4G

Capaian Akhir Satgas BAKTI Kominfo: Tuntaskan 5.321 lokasi BTS 4G

Vina Insyani19 October 2024
Bagikan :

Uzone.id — Satuan tugas BAKTI (Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi) Kominfo mengumumkan ragam capaian dan keberhasilan mereka menjelang akhir masa jabatan mereka.

Satgas BAKTI Kominfo sendiri dibentuk melalui Keputusan Menteri Komunikasi dan Informatika RI Nomor 472 Tahun 2023 pada tanggal 12 Oktober 2023 lalu. Dalam laporan akhir yang diumumkan pada Jumat, (19/10), BAKTI dibawah kepemimpinan Sarwoto Atmosutarno menyampaikan keberhasilan mereka dalam merekomendasikan berbagai penyelesaian masalah.

Ada 2 program yang di-highlight oleh BAKTI, yang pertama adalah pembangunan BTS 4G di beberapa lokasi dan Hot Backup Satellite (HBS).

Pada program BTS 4G misalnya, Satgas BAKTI menyebut pihaknya telah sukses mengawal total proyek pembangunan 5.618 BTS 4G dengan capex mencapai Rp12,045 triliun dan opex sebesar Rp144,878 miliar per bulan. 

BAKTI Kominfo juga telah berhasil menyelesaikan 5.321 lokasi on-air BTS dari target pembangunan yang mencapai 5.618 lokasi. Sementara sisanya, sebanyak 297 lokasi masih dalam tahap pembangunan karena masalah kahar keamanan di wilayah Papua.

628 BTS yang berada dalam keadaan kahar juga masih terus diselesaikan oleh Satgas BAKTI hingga saat ini.

Selanjutnya, untuk proyek Hot Backup Satellite (HBS), Satgas juga telah merekomendasikan pengakhiran kontrak HBS dengan pengembalian 100 persen dan nilai cost of money sebesar Rp3,5 triliun

“Untuk satelit HBS, kami merekomendasikan pengakhiran kontrak karena peluncuran satelit utama SATRIA 1 telah berjalan sesuai skenario dan anggarannya dialokasikan untuk penyediaan remote terminal ground segment SATRIA 1, sehingga tidak membebani APBN rupiah murni,” papar Sarwoto Atmosutarno, Ketua Satgas BAKTI dalam keterangan resminya.

SATRIA-1 sendiri telah sukses mengudara pada Minggu, 18 Juni 2023 di Kennedy Space Center, Florida, Amerika Serikat. Satelit ini diluncurkan menggunakan roket Falcon 9 milik Space Exploration Technologies Corporation (SpaceX).

Budi Arie Setiadi, selaku Menteri Kominfo mengungkapkan bahwa penyelesaian pembangunan BTS 4G ini adalah salah satu tugas yang diamanahkan oleh Presiden Jokowi. Ia pun menyampaikan apresiasi karena telah menyelesaikan tugas tersebut dengan sukses.

“Kepercayaan yang saya berikan kepada Satgas terbukti menghasilkan keberhasilan dan kemanfaatan untuk masyarakat. Efisiensi anggaran dan peningkatan penerimaan negara yang signifikan diperoleh BAKTI, juga antara lain berkat pendampingan dan kerja keras dari Satgas,” ujar Budi Arie.

Tak hanya Budi Arie, Fadhilah Mathar Direktur Utama BAKTI juga menyebut bahwa rekomendasi-rekomendasi Satgas BAKTI sangat membantu dalam menyelesaikan program mereka.

“Proyek BTS 4G berhasil dilanjutkan dan puncaknya diresmikan oleh Presiden Joko Widodo akhir tahun 2023 lalu, salah satunya juga berkat rekomendasi dari Satgas,” urai Fadhilah.

Melihat capaian yang telah dicapai oleh Satgas BAKTI, Budi Arie pun mengharapkan format satgas ini dapat dipakai sebagai model atau acuan bagi pemerintahan dan lembaga lainnya.

“Saya berharap bahwa format satgas ini dapat dipakai sebagai model atau acuan pembelajaran untuk debottleneck dan penyelesaian proyek-proyek di pemerintahan dan lembaga yang memerlukan koordinasi lintas lembaga dalam rangka meminimalisasi risiko sekaligus mendapatkan solusi yang mengedepankan good governance,” tutur Menkominfo

populerRelated Article