Home
/
Entertainment

Idap Penyakit Langka, Anak Joanna Alexandra Harus Pakai Sepatu Khusus

Idap Penyakit Langka, Anak Joanna Alexandra Harus Pakai Sepatu Khusus

-

Andrian Gilang Khrisnanda28 February 2018
Bagikan :

Artis Joanna Alexandra melahirkan anak keempat yang diberi nama Ziona Eden Alexandra pada 24 Mei 2017 lalu. Namun, Zio terlahir dengan kondisi yang cukup memprihatinkan, yakni dengan gangguan fungsi pernapasan dan posisi kaki yang belum sempurna. 

Karena kondisi kakinya, Zio harus menggunakan gips hingga berusia dua bulan. Setelah gips dilepas, ia memakai sepatu khusus.

"Iya jadi waktu dari lahir sampai umur dua bulan di-gips kakinya, setelah gipsnya selesai 'kan tadinya kakinya bengkok ke dalam, bengkok bangetlah patah gitu, nah sekarang udah bisa begini (lurus), tapi tetap harus pakai sepatu khusus," kata Joanna saat ditemui di IMERI UI, Salemba, Jakarta, Rabu (28/2).

"Kakinya 'kan clubfoot, jadi kami kasih sepatu khusus buat maintain juga beberapa kelainan di tulang-tulang Zio, karena sampai umur empat tahun tulang anak masih flesksibel, sampai tulangnya benar-benar dewasa dipakaiin terus sepatunya" lanjutnya. 

Ketika lahir, Zio juga harus menggunakan selang yang terpasang ke hidungnya. Selang itu bermanfaat untuk membantunya minum ASI. 

"Jadi kan dia pakai selang, ini untuk bantu dia minum ASI pakai selang," ucap Joanna. 

Preview

Meski begitu, Joanna melatih sang anak untuk minum susu dengan menggunakan botol. Sehingga, Zio tidak mengalami kesusahan ketika selang yang digunakannya selama ini sudah bisa dicopot. 

"Misalnya sudah boleh copot, terus kalau kami langsung copot, nanti dia belum terbiasa untuk minum pakai botol, takutnya entar berat badannya turun. Jadi, sekarang kami lagi latih dia terus untuk minum pakai botol. Kalau udah bisa full baru dicopot selangnya," kata Joanna. 

Pemain film 'Catatan Akhir Sekolah' itu mengatakan, Zio masih rutin menjalani fisioterapi karena penyakit displasia yang ia derita. Ini merupakan salah satu penyakit langka. 

Displasia merujuk kepada pembentukan dan perkembangan sel secara tidak beraturan. Displasia merupakan awal mula dari pertumbuhan kanker. 

"Dia ke rumah sakit untuk fisioterapi terus cek ke dokternya, berhubung dokternya banyak ya ada dokter anak, dokter gizi, ada delapan sampai sepuluh dokter dari segala macam bidang, jadi kalau lagi enggak praktiknya bisa seminggu dua sampai tiga kali sih ke dokter, tergantung jadwal,” tutur Joanna. 

Preview

Kesedihan tentu dirasakan oleh Joanna begitu mengetahui penyakit yang diderita oleh sang anak. Namun, ia bersyukur karena sang anak bisa melewai masa-masa kritis. 

"Kalau yang aku baca-baca sih ya, displasia ini banyak yang enggak berhasil (selamat), apalagi umur awal baru lahir, karena komplimkasi dengan masalah pernapasan itu juga sebenernya yang dialami Zio,” ucap pemain film ‘The Tarix Jabrix 2’ ini.

“Waktu umur dua bulan, tiga bulan sempat masuk rumah sakit karena infeksi saluran pernapasan, jadi memang kami bersyukur banget pas kami tahu dulu Zio tuh mengalami masa-masa yang kritis, tapi dia berhasil, dia survive, jadi she’s miracle baby,” tambahnya.

Preview

Joanna bisa kuat karena ada dukungan dari keluarga. Selain itu, ia percaya Tuhan akan memberikan yang terbaik. "Tuhan yang nitip anak sama kami, jadi kami percaya kalau Tuhan beracara ya bakal nemeni kami," ucapnya. 

Joanna menikah dengan Raditya Oloan pada 16 Juni 2007. Mereka dikaruniai empat anak, Zuriel Paris Jedidiah Panggabean, Zeraiah Moria Phinehas Panggabean, Zoey Havilah Salajena Panggabean, dan terakhir Ziona Eden Alexandra Panggabean. 

populerRelated Article