Home
/
Telco

Indosat Jual 3.100 BTS ke Dua Perusahaan ini Seharga Rp6,3 Triliun

Indosat Jual 3.100 BTS ke Dua Perusahaan ini Seharga Rp6,3 Triliun

Hani Nur Fajrina15 October 2019
Bagikan :

(Foto: dok. Indosat Ooredoo)

Uzone.id -- Indosat Ooredoo mengumumkan telah melepas sekitar 3.100 menara telekomunikasi atau BTS ke PT Dayamitra Telekomunikasi (Mitratel) dan PT Profesional Telekomunikasi (Protelindo). Nilai penjualannya pun fantastis.

Peresmian penjualan tersebut disahkan melalui penandatanganan Perjanjian Jual Beli (Sales and Purchase Agreement/PSA) dengan kedua perusahaan selaku pemenang dari proses tender penjualan BTS Indosat tersebut. 

Secara rinci, Mitratel telah memenangkan 2.100 BTS, sedangkan Protelindo 1.000 BTS. Total transaksinya tercatat mencapai angka Rp6,39 triliun.

Baca juga: Paket Internet Baru dari Indosat ini Gak Bikin Pulsa Melarat

Dari pernyataan resmi Indosat, pembayaran transaksi tersebut dilakukan dalam bentuk tunai dan dilakukan sebelum akhir tahun 2019, tergantung dari syarat penutupan dan persetujuan dari pemegang saham pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang digelar pada 21 November mendatang.

Lebih lanjut, Indosat akan menyewa kembali BTS tersebut selama 10 tahun dari masing-masing pembelian bersamaan dengan penyelesaian transaksi.

“Transaksi ini akan memberikan manfaat positif bagi semua pihak dan memungkinkan perusahaan untuk mempercepat pelaksanaan strategi kami, terutama peningkatan pengalaman terbaik bagi konsumen,” ungkap President Director & CEO Indosat Ooredoo, Ahmad Al Neama.

CEO Protelindo Ferdinandus Aming Santoso menambahkan, “penambahan 1.000 menara dan kurang lebih 1.850 tenant akan kian memperkuat posisi kami sebagai penyedia menara telekomunikasi. Sebagai pemenang tender, semoga semakin memperkuat kemitraan strategis dan hubungan bisnis dengan Indosat.”

populerRelated Article