Home
/
Automotive

Italjet Speedster 200 Melantai di IIMS 2025, Harga Tembus Rp88 Juta

Italjet Speedster 200 Melantai di IIMS 2025, Harga Tembus Rp88 Juta

Brian Priambudi20 February 2025
Bagikan :

Uzone.id Italjet Indonesia di bawah naungan PT Cuprum Performance Indonesia resmi meluncurkan Italjet Speedster 200. Motor yang sebelumnya diperkenalkan di EICMA 2024 Milan, Italia ini akan siap digunakan konsumen pada Agustus 2025 mendatang.

Italjet Speedster 200 merupakan motor matic bergaya sport yang paling konvensional di antara model Italjet lainnya. Pasalnya motor ini menggunakan suspensi teleskopik, berbeda dari Dragster yang mengandalkan Independent Steering System.

Irwansyah Said selaku General Manager Italjet Indonesia mengatakan Italjet Speedster 200 tetap memiliki DNA sebuah motor matic sport. Harapannya motor ini bisa menjadi backbone penjualan mereka di Tanah Air.

"Italjet bagi kami adalah sebuah brand legendaris yang telah ikut mewarnai perjalanan industri otomotif Indonesia pada awal tahun 2000-an. Kini kami memiliki semangat baru untuk memasarkan Italjet di Indonesia dengan hadirnya Speedster 200 yang akan menjadi backbone penjualan Italjet di Indonesia," ujar Irwansyah di JIExpo Kemayoran, IIMS 2025, Rabu (19/2).


Preview

Irwansyah juga mengatakan Italjet Speedster 200 yang hadir di Indonesia menjadi yang pertama kalinya setelah di Italia. Sementara untuk pengiriman produk ke konsumen diperkirakan baru bisa dilakukan di Q3 tahun 2025.

"Desainnya tetap membawa DNA Italjet namun lebih fungsional seperti fork depan model teleskopik. Indonesia menjadi negara pertama yang menghadirkan Speedster 200 setelah dipajang di EICMA di Italia. Produk ini baru akan tersedia di pasar pada Q3 tahun ini," jelasnya.



"Akan tetapi jika terdapat konsumen yang berminat, tetap bisa melakukan pemesanan di IIMS 2025. Hingga motor akan dikirim akan kami berikan update perkembangan jika terjadi perubahan," lanjutnya.

Italjet Speedster 200 dibekali mesin 181 cc, DOHC, 1-silinder, 4-katup, berpendingin cairan. Dengan konfigurasi tersebut, motor ini mampu menghasilkan tenaga 17,5 hpd i 8.000 rpm dan torsi 15,5 Nm pada 7.750 rpm.



Soal fitur, motor ini sudah menggunakan panelmeter berupa TFT penuh warna. Selain itu, konsumen juga mendapatkan fitur canggih keyless system dan bagasi yang lebih luas.

Soal harganya, Italjet Speedster 200 ditawarkan dalam harga Rp88 juta untuk on the road Jakarta.

populerRelated Article