Jeep Wrangler 4-Door Rubicon Masuk Indonesia, Dijual Rp2,3 Miliar

Uzone.id - Jeep Wrangler 4-Door Rubicon secara resmi diluncurkan oleh PT Indomobil National Distributor. Mobil offroad mewah ini ditawarkan dengan harga yang cukup fantastis yakni Rp2,3 miliar, apa saja yang ditawarkan?
Tan Kim Piauw selaku CEO PT Indomobil National Distributor menyebutkan peluncuran Jeep Wrangler 4-Door Rubicon menandai langkah penting mereka dalam menghadirkan mobil ikon otomotif di dunia. Terlebih Jeep dikenal akan ketangguhan dan karakter kuatnya melibas berbagai medan."Kami yakin Jeep akan menjadi pilihan utama bagi mereka yang menjalani gaya hidup aktif dan menyukai petualangan, baik di medan ekstrem maupun jalanan perkotaan," ujar Tan Kim Piauw di Jakarta, Rabu (16/4).
Di saat yang bersamaan, Ario Soerjo selaku COO Jeep Indonesia menyebutkan merek ini merupakan sebuah legacy. Jeep dikenal sebagai simbol kebebasan dan eksplorasi yang telah melekat kuat selama puluhan tahun.

"Jeep Wrangler 4-Door Rubicon mewakili esensi sejati dari DNA Jeep—tangguh, autentik, dan terus berevolusi. Kini hadir di Indonesia dengan teknologi dan fitur modern, tanpa meninggalkan karakter koniknya," jelas Ario.
Jeep Wrangler 4-Door Rubicon dibekali mesin 2.0L GMET4 DOHC Turbocharged yang dilengkapi dengan sistem Engine Start Stop. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 285 PS dan torsi maksimum 400 Nm yang disalurkan transmisi otomatis 8-percepatan dan sistem penggerak Rock-Trac 4x4.
Menariknya, Jeep Wrangler 4-Door Rubicon dilengkapi sistem Tru-Lok front & rear axle lockers yang memungkinkan keempat roda bergerak serempak untuk traksi maksimal. Ditambah lagi electronic front sway bar disconnect memberikan fleksibilitas ekstra di kaki-kaki depan yang membuat roda lebih bebas di kontur jalan yang tidak rata.
Semua kelebihan dari mesin dan sistem penggerak dari Jeep Wrangler 4-Door Rubicon didukung oleh ban offroad berukuran 32 inci. Ban tersebut membalut pelek black alloy 17 inci yang mempertegas karakter SUV offroad.
Dari segi desainnya, Jeep Wrangler 4-Door Rubicon memiliki desain khas Jeep. Mulai dari grille, kap mesin, hingga ke bagian belakangnya. Namun kini tampilannya dipercanggih lewat kaca Corning Gorilla Glass yang lebih baik terhadap benturan.
Di bagian interiornya, Jeep Wrangler 4-Door Rubicon ini telah menggunakan kursi depan elektrik seat 12 arah yang dibalut material Nappa Leather. Elektrik seat-nya pun sudah anti air, yang aman untuk digunakan offroad dalam kondisi atap terbuka.
Untuk sistem hiburannya, Jeep Wrangler 4-Door Rubicon mendapatkan infotainment unit berukuran 12,3 inci yang dilengkapi Uconnect. Ditambah lagi terdapat fitur Forward Facing TrailCam yang bisa digunakan untuk melihat kondisi di depan kendaraan saat offroad.
Meskipun diciptakan untuk offroad, tetapi Jeep Wrangler 4-Door Rubicon ini dilengkapi oleh New Active Safety System alias ADAS. Sistem ini dilengkapi dengan Forward Collision Warning, Blind Spot Monitoring, ParkView, dan ParkSense.
Soal harganya, Jeep Wrangler 4-Door Rubicon hadir di Indonesia dengan harga mulai dari Rp2,3 miliar untuk on the road Jakarta. Dengan harga tersebut konsumen mendapatkan garansi kendaraan selama 3 tahun/100.000 dan gratis biaya servis dan suku cadang selama 1 tahun/10.000 km.
