Home
/
Lifestyle

Jins Paling Baik Dicuci Setelah Pemakaian 6 Bulan

Jins Paling Baik Dicuci Setelah Pemakaian 6 Bulan

Indira Rezkisari09 May 2017
Bagikan :

Kerap ada pro dan kontra dalam urusan mencuci jins. Beberapa orang tahan tidak mencucinya selama berhari-hari, bahkan berpekan-pekan. Alasannya beragam, mulai dari takut warnanya pudar hingga demi mendapatkan efek jins yang lebih lemas.

General Manager Marketing dan Communication of Delamibrands, pemegang lisensi Wrangler Jeans di Indonesia, Ludy Paat, membagikan tips cara merawat pakaian berbahan denim khususnya celana.

Menurut Ludy, idealnya celana jins baru boleh dicuci setelah pemakaian selama enam bulan. "Kami tidak pernah menganjurkan jins sekali digunakan langsung dicuci. Lebih baik jins dicuci setelah enam bulan pemakaian. Karena semakin lama dipakai akan mengikuti bentuk kita," kata Ludy.

Ludy membagikan pengalamannya selama ini saat mengenakan produk Wrangler yang usianya sudah tiga tahun tapi warnanya masih seperti baru. Menurutnya, celana yang dikenakan tersebut baru dicuci setelah empat bulan pemakaian. Bahkan, ia mengaku pernah mencuci celana jins setelah sembilan bulan pemakaian.

"Kalau khawatir bau, habis pakai langsung digantung di terik matahari. Kalau masih bau lagi, habis dijemur ditaruh di freezer. Itu cara pengawetan tapi enggak mengurangi inovasi di jins," ungkapnya.

Ludy menambahkan, kekuatan jins bergantung dari inovasi yang ditampilkan. Ia menyebut salah satu produk Wrangler Denim Performance memiliki inovasi anti basah bahkan sampai delapan kali pencucian.

"Tapi kalau dipakai untuk kerja keras seperti buruh tambang umur jins maksimal satu setengah tahun," imbuhnya.




Tags:
populerRelated Article