Home
/
Film

Jurassic World: Fallen Kingdom Rajai Bioskop 7 Negara

Jurassic World: Fallen Kingdom Rajai Bioskop 7 Negara

Nur Aini08 June 2018
Bagikan :

Film Jurassic World: Fallen Kingdom ditayangkan serentak di tujuh negara pada Rabu (6/8) lalu. Film yang dibintangi oleh Chris Pratt ini berhasil merajai tujuh negara tersebut sebagai film nomor satu di bioskop dan meraup pendapatan sekitar 20,2 juta dolar AS atau sekitar Rp 281,8 miliar.

Ketujuh negara yang telah menayangkan Jurassic World: Fallen Kingdom adalah Korea, Prancis, Indonesia, Jerman, Filipina, Belgia, dan Swiss. Penayangan perdana Jurassic World: Fallen Kingdom di Korea mencetak rekor baru dengan meraup pendapatan sebesar 9,7 juta dolar AS atau sekitar Rp 135 miliar, mengalahkan Avenger: Infinity War.

Di Prancis, penayangan perdana film itu berhasil meraup pendapatan sebesar 1,7 juta dolar AS atau sekitar Rp 23,7 miliar dan merebut 60 persen pangsa pasar. Di Indonesia, penayangan perdana Jurassic World: Fallen Kingdom meraih pendapatan 120 persen lebih besar dibandingkan penayangan perdana Jurassic World pada 2015 lalu.

Menyusul penayangan internasional di tujuh negara ini, Jurassic World: Fallen Kingdom akan ditayangkan secara serentak di 48 negara lain pada Ahad (10/6) mendatang. Beberapa negara yang disasar adalah Italia, Rusia, dan Hongkong. Minggu ini, Jurassic World: Fallen Kingdom diperkirakan akan meraih pendapatan sebesar 130-140 juta dolar AS dari pasar internasional box office.

Seperti dilansir Hollywood Reporter, Jurassic World: Fallen Kingdom merupakan kelanjutan dari film Jurassic World pada 2015 lalu. Jurassic World: Fallen Kingdom bercerita tentang penyelamatan dinosaurus yang terlantar di pulau Isla Nublar setelah erupsi gunung berapi. Dalam perjalanannya, dua tokoh utama yang diperankan oleh Chris Pratt dan Bryce Dallas menemukan konspirasi berbahaya terkait kebun binatang dinosaurus rahasia di daratan Amerika.

Selain Chris Pratt dan Bryce Dallas, Jurassic World: Fallen Kingdom dibintangi oleh James Cromwell, Ted Levine, Justice Smith, Geraldine Chaplin, Daniella Pineda, dan Toby Jones. Film tersebut diproduksi oleh Frank Marshall dan Patrick Crowley/ Steven Spielberg dan Colin Trevorrow berperan sebagai produser eksekutif dalam film ini.

populerRelated Article