Home
/
Entertainment

Kelompok Gamelan Sleman Kolaborasi dengan Selebritas Jepang

Kelompok Gamelan Sleman Kolaborasi dengan Selebritas Jepang

Republika22 June 2016
Bagikan :
Preview
| June 21, 2016 10:33 am

Belasan pemain gamelan dari Balai Budaya Minomartani, Sleman, Yogyakarta, berkolaborasi dengan para selebritas Jepang. Seni tradisional khas Jawa itu berpadu apik dengan musik modern pada program hiburan bergaya dokumenter We Are Asia: Dean Fujioka and Friends.

Tri Kuncoro, Koordinator Balai Budaya Minomartani menginformasikan, terdapat 14 anak yang terlibat dalam kolaborasi tersebut. Anak lelaki dan perempuan dalam rentang usia 11 hingga 19 tahun itu memainkan empat lagu dalam acara yang melibatkan musisi Dean Fujioka, band rock Weaver, grup tari Siro-A, dan aktor Shuhei Nomura.

“Dua lagu dolanan Jawa kami mainkan sendiri dengan gamelan di pembukaan, yaitu ‘Suwe Ora Jamu’ dan ‘Jaranan’. Dua lagu lainnya dimainkan bersama,” ungkap pria kelahiran  Boyolali, 7 Juli 1971 itu.

Kuncoro menyebutkan, dua lagu kolaborasi berbahasa Jepang itu memadukan gamelan pelog dengan alat musik modern piano, bass, dan drum. Selain lagu ‘Kokoro No Tomo’ yang dahulu dipopulerkan Mayumi Itsuwa, terdapat satu lagu yang khusus digubah para musikus Jepang untuk acara tersebut.

Ia memerinci, pentas utama kolaborasi megah tersebut berlokasi di Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, pada April 2016. Sebelum itu, para seniman Jepang juga berkunjung ke Balai Budaya Minomartani di Dusun Tegalrejo untuk berkenalan dan membahas aransemen lagu.

Pria yang juga berprofesi sebagai penyiar radio komunitas itu bangga bisa terlibat dalam acara We Are Asia yang tayang setiap Ahad petang di GEM Channel. Apalagi, para seniman muda tersebut baru pertama kali berkolaborasi dengan musisi mancanegara.

“Menjadi hal menarik dua budaya bisa bergabung dalam pentas kolaborasi,” kata Kuncoro yang melatih para pemain gamelan sekaligus membuat aransemen lagu.

Selain di Indonesia, We Are Asia yang terdiri dari lima episode juga hadir di seluruh Asia, termasuk Jepang, Hong Kong, Thailand, Vietnam, dan Kamboja. GEM Channel di Indonesia dapat disaksikan melalui saluran Indovision (Ch 155), Skynindo (Ch 24), MyRepublic (Ch 65), Transvision (Ch 322), dan Nexmedia (Ch 307).

BERITA TERKAIT




populerRelated Article