Lucinta Luna Ditahan di Sel Wanita, Instagramnya Tetap Aktif
-
Lucinta Luna (Foto: Instagram @lucintaluna)
Uzone.id - Lucinta Luna meskipun statusnya naik jadi tersangka atas kasus dugaan penyalahgunaan amfetamin dan sudah jadi tahanan Polda Metro Jaya mulai Rabu (12/2/2020), akun Instagram @lucintaluna milik Lucinta Luna ternyata tetap update.
Beberapa jam yang lalu, akun tersebut unggah video berisi kata-kata motivasi. Begitu juga dengan isi caption-nya.
"Dear Luna, Banyak yang gak tau soal kebaikan luna di luar sana, mungkin hanya orang terdekat saja yang tau, doa baik dan support selalu buat kamu "keep strong and happy always". Karya untuk produser ku @lucintaluna," tulisan diklaim dibuat oleh admin.
Transgender berusia 30 itu sudah menjadi tersangka kasus dugaan penyalahgunaan narkoba jenis amfetamin. Dia ditangkap bersama kekasihnya, Abbash alias Diah Ayu Ashari. Lucinta telah mendekam di sel tahanan Polda Metro Jaya sejak Rabu (12/2/2020).
Pasti kamu bertanya-tanya, pemilik nama asli Muhammad Fatah ini ditahan di sel wanita atau pria ya?
Direktur Tahanan dan Barang Bukti (Dirtahti) AKBP Barnabas telah memberi keterangan, Lucinta Luna ditahan di sel khusus blok wanita. Alasannya, blok sel pria sudah penuh dengan tahanan.
Baca juga: Berseteru dengan 8 Orang Ini, Lucinta Luna Makin Naik Daun
Lucinta Luna juga bisa tenang karena dia tinggal sendirian dalam sel alias tidak bercampur dengan tahanan lainnya.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Yusri Yunus mengatakan, Kartu Tanda Penduduk (KTP) tertulis jenis kelamin Lucinta Luna adalah wanita. Berbeda dengan paspor ditulis jenis kelamin laki-laki.
Lucinta Luna ditangkap bersama kekasihnya dan dua orang asisten, H dan N oleh petugas Satresnarkoba Polres Jakarta Barat di Apartemen Thamrin City, Jakarta Pusat, pada Selasa (11/02/2020) pagi.
VIDEO Jajal Samsung Galaxy S20 Ultra di San Francisco, Kameranya 108MP!