Home
/
Sport

Maverick Vinales Ingin Bangkit di Jerman

Maverick Vinales Ingin Bangkit di Jerman

Putra Permata Tegar Idaman29 June 2017
Bagikan :

Maverick Vinales bernasib sial di GP Belanda lantaran terjatuh saat performanya diprediksi bagus pada balapan tersebut. Vinales ingin melupakan hal itu dan bertekad bangkit di GP Jerman.

Vinales yang sempat memiliki jarak yang signfikan dengan para pesaingnya kini harus tergusur ke posisi kedua. Dengan perolehan poin tetap pada angka 111, Vinales saat ini justru tertinggal empat poin dari Andrea Dovizioso yang jadi pemuncak klasemen MotoGP.

Pebalap asal Spanyol tersebut berusaha untuk berpikir positif usai mengalami nasib sial tersebut. Bagi Vinales, hal terpenting adalah dirinya masih memiliki peluang besar untuk jadi juara dunia musim ini.

“Kami datang ke Sachsenring tetap dengan pendekatan mental positif. Kami harus berpikir bahwa setelah kecelakaan di Assen pun, kami hanya tertinggal empat angka dari pemimpin klasemen,” tutur Vinales seperti dikutip dari Tuttomotoriweb.


Vinales sudah mengoleksi tiga kemenangan musim ini dan jadi pebalap dengan jumlah kemenangan terbanyak. Namun Vinales sudah dua kali terjatuh sehingga hal mengganggu pengumpulan poinnya musim ini.

“Kami harus belajar dari kesalahan dan mencoba untuk tidak mengulanginya kembali. Saat ini saya hanya ingin menatap ke depan.”

“Saya ingin bisa pergi ke Sachsenring dengan persiapan terbaik. Tentu saja tujuan saya adalah untuk bisa memenangkan GP Jerman, tak hanya sekadar berdiri di podium. Fokus saya saat ini adalah mengembalikan posisi puncak klasemen,” kata Vinales.

Selain berusaha mengejar Dovizioso, Vinales juga kini dalam ancaman Valentino Rossi dan Marc Marquez. Rossi ada di posisi ketiga dengan nilai 108 poin sedangkan Marquez ada di peringkat keempat dengan koleksi 104 poin.

Berita Terkait

populerRelated Article