Home
/
Gadget

Menyibak 5 Kamera Belakang Xiaomi Mi CC9 Pro

Menyibak 5 Kamera Belakang Xiaomi Mi CC9 Pro

-

Hani Nur Fajrina06 November 2019
Bagikan :

(Xiaomi Mi CC9 Pro/Foto: dok. Xiaomi)

Uzone.id — Ponsel pintar terbaru Xiaomi, Mi CC9 Pro resmi dirilis di China pada Selasa (5/11). Hal menonjol dari produk ini adalah ‘statusnya’ sebagai ponsel pintar penta-camera pertama yang punya resolusi 108MP.

Yup, setelah muncul dengan Redmi Note 8 Pro yang punya resolusi kamera 64MP, kini Xiaomi semakin meningkatkan resolusi kameranya menjadi 108MP.

Selain gembar-gembor kamera 108MP, Mi CC9 Pro pada dasarnya punya 5 lensa di bagian belakang. Gak ada salahnya jika kita membahas lebih detail lagi tentang masing-masing kamera.

Yuk lihat langsung ke bagian punggung ponsel. Jajaran 5 lensa kamera tersusun rapi di pinggir sebelah kiri bodi secara vertikal. Uniknya, 5 lensa ini letaknya agak terpisah. ‘Rumah’ kamera yang agak panjang ditempati oleh 3 lensa, kemudian 1 lensa dengan bulatan agak besar terletak di bawahnya. Baru 1 lensa terakhir terletak di paling bawah, ukurannya agak mungil.

Baca juga: Xiaomi Mi CC9 Pro Dirilis

Kamera pertama, lensa telefoto resolusi 5MP yang bisa 5x optical zoom

Lalu di bagian bawahnya adalah kamera kedua, sama-sama telefoto dengan resolusi 12MP yang bisa 2x optical zoom.

Mengutip GSMArena, cara kerja lensa zooming ini cukup menarik. Jika memperbesar zooming dari 1,1x sampai 1,9x, objek yang didapatkan seakan hasil potongan (crop) dari sensor utama ponsel, yakni 108MP. 

Lalu, kalau diperbesar dari zoom 2x ke 3,7x, lensa yang bekerja adalah telefoto 12MP. Kemudian zooming 3,8x sampai 50x, ponsel langsung mengerahkan lensa 5MP. Tak cuma itu, telefoto 5MP juga akan menjepret objek dengan 10x hybrid zoom.

Beralih ke kamera ketiga atau lensa utama ponsel ini, yani 108MP. 

Preview
(Xiaomi Mi CC9 Pro/Foto: dok. Xiaomi)

Lensa resolusi super tinggi ini menggunakan teknologi Samsung ISOCELL Bright HMX yang dirancang memang bersama Xiaomi. Secara bawaan, hasil jepretannya akan mirip dengan lensa 27MP yang menggabungkan 4 pixel berbarengan. Namun, di dalam ponsel tetap ada opsi untuk mengambil foto dengan resolusi 108MP murni.

Kamera keempat, lensa ultra-wide 20MP dengan lebar sudut mencapai 117 derajat. Lensa ini dilengkapi oleh kemampuan auto-focus

Melalui lensa ini, Mi CC9 Pro dipercaya akan sanggup menangkap objek lebih menyeluruh, minim blur karena dapat langsung mendeteksi objek di depan tanpa efek fish-eye yang terlampau membulat.

Baca juga: Jajaran Smart TV Baru Xiaomi, Berapa Harganya?

Kamera kelima, lensa makro 2MP. Lensa ini juga turut dilengkapi auto-focus. Maka, kalau pengguna ingin mengambil foto dari jarak super dekat, Mi CC9 Pro diklaim bisa mengambil fokus pada objek foto dari jarak 2 sampai 10 cm.

Selain itu, lensa makro 2MP ini juga tetap bisa mengambil fokus objek dari jarak 1,5cm. Kabarnya, untuk menjepret objek sedekat ini, kamera ponsel bakal menggunakan kombinasi lensa makro dan ultra-wide secara bersamaan.

Xiaomi turut melengkapi bagian bodi belakang Mi CC9 Pro dengan dua lampu LED yang terletak di samping susunan kamera. Satu lampu LED warnanya putih terang, satunya lagi agak kekuning-kuningan, gunanya untuk menyuguhkan cahaya lebih halus dan foto portrait di pencahayaan remang.

Berikut spesifikasi lengkap Xiaomi Mi CC9 Pro:

Layar: 6,47 inci Full HD+ 

Prosesor: Snapdragon 730G

Kamera belakang: 108MP + 5MP telefoto + 12MP telefoto + 20MP wide-angle + 2MP makro

Kamera depan: 32MP

Baterai: 5.260 mAh fast-charging 30W

Harga: - RAM 6GB + ROM 128GB = US$ 399 (setara Rp 4 juta)

- RAM 8GB = ROM 128 GB = US$ 442 (setara Rp 6,1 juta)

- RAM 8 GB + ROM 256 GB = US$ 499 (setara Rp 6,9 juta)

populerRelated Article