Home
/
Film

Milly-Mamet Tirukan Cinta-Rangga dalam Cuplikan Perdana

Milly-Mamet Tirukan Cinta-Rangga dalam Cuplikan Perdana

Agniya Khoiri29 June 2018
Bagikan :

Cuplikan singkat perdana film lepasan Ada Apa Dengan Cinta?, Milly & Mamet resmi dirilis sebagai pembuka film Kulari Ke Pantai yang tayang sejak Kamis (28/6) kemarin.

Dalam video berdurasi satu setengah menit itu, kehadiran dua tokoh yang diperankan Sissy Priscillia dan Dennis Adhiswara mengingatkan pada salah satu adegan ikonis di sekuel AADC.

Milly dan Mamet muncul bak Rangga dan Cinta saat duduk berhadapan di sebuah kedai kopi. Milly bahkan tampil dengan busana seperti yang dikenakan Cinta saat itu, kaus merah muda serta kain scarf. Mamet dengan kaus abu-abu dan jaket coklat, seperti busana Rangga.

Adegan 'AADC 2' yang ditirukan Milly dan Mamet.
Preview
Adegan 'AADC 2' yang ditirukan Milly dan Mamet. (Dok. Miles Film)
Bukan hanya penampilan dan lokasi, dialog yang diucapkan pun sama.

"Milly, saya ngerti kalau saya hanya bilang maafin saja itu enggak akan cukup," ucap Mamet dengan mimik serius, menirukan Nicholas Saputra dalam adegan yang pernah viral itu.

"Apa yang kamu lakukan ke saya itu jahat," sahut Milly ketus.


Namun, akhir dari perdebatan itu tak sepenuhnya mengikuti adegan AADC 2. Penutup dibuat lebih luwes, khas Milly dan Mamet, yang kerap berdebat karena masalah-masalah klise.

Nuansa komedi pun hadir saat Rifat Sungkar, suami Sissy menampakkan diri sebagai kameo.

"Milly ya, centinya mana?" tanyanya kala menyapa sang istri yang tengah memerankan Milly, merujuk ke satuan ukuran panjang milimeter dan centimeter.


Film bergenre romansa komedi Milly & Mamet akan diarahkan oleh sutradara Ernest Prakasa. Sutradara yang juga komika ini telah mengumumkan produksi tersebut sejak Maret silam.

Milly & Mamet merupakan karya keempat Ernest, setelah sukses merilis Ngenest The Movie (2015), Cek Toko Sebelah (2016), dan Susah Sinyal (2017). Mengikuti tiga karya Ernest lain yang kerap dirilis pada akhir tahun, Milly & Mamet direncanakan tayang pada Desember 2018.

Berita Terkait

populerRelated Article