Home
/
Gadget

Oppo Siapkan Pesaing Vivo X200 Pro Mini, Nih Find X8 Mini!

Oppo Siapkan Pesaing Vivo X200 Pro Mini, Nih Find X8 Mini!

Muhammad Faisal Hadi Putra19 February 2025
Bagikan :

Uzone.id - Mungkin tergoda dengan kesuksesan Vivo X200 Pro Mini di China, Oppo juga gak mau ketinggalan untuk luncurkan ponsel ‘kecil-kecil cabe rawit’ versi mereka. Adalah Oppo Find X8 Mini, yang kabarnya akan rilis bersamaan dengan Oppo Find X8 Ultra.

Menurut leakster Digital Chat Station via Weibo, tampaknya Oppo Find X8 Mini usung spesifikasi yang tak kalah dengan Find X8 maupun Find X8 Pro. Ponsel ini tetap powerful, tapi dikemas begitu tipis dan ringan ketimbang dua saudaranya.

Oppo Find X8 Mini punya tiga kamera belakang yang dimasukkan ke dalam modul kamera berbentuk lingkaran yang disebut-sebut mirip Oppo Find N5. 



Konfigurasinya terdiri dari kamera utama 50 MP dengan OIS, kamera 50 MP berlensa ultrawide, dan kamera periscope telephoto 50 MP yang diklaim sangat tipis. Kamera ini punya kemampuan 3,5x optical-zoom, dimana sensornya menggunakan ISOCELL JN5 dari Samsung.

Bobot ponsel ini berada di antara 180 gram dan 189 gram, bahkan lebih ringan dari Oppo Find X8 yang beratnya 193 gram. Menariknya, Oppo Find X8 Mini tak mengusung tombol slider untuk mengatur nada dering, melainkan tombol baru bernama Rubik Cube.

Menurut sang leakster, tombol ini bakalan mirip Action Button pada iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max ke atas. Tetap memiliki fungsi seperti tombol slider, tapi pengguna juga bisa menambahkan pintasan tambahan, seperti mengaktifkan senter, kamera, hingga penerjemah.

Konon, tombol ini juga memungkinkan pengguna untuk membuka aplikasi tertentu dengan sekali klik tombol. 



Spesifikasi lainnya, Oppo Find X8 Mini membawa layar LTPO OLED seluas 6,3 inci dengan resolusi 1,5K dan refresh rate 120Hz. Ponsel ini juga tetap ditenagai MediaTek Dimensity 9400, serta baterai yang mungkin tetap besar kapasitasnya dengan dukungan fast charging 80W dan wireless charging 50W.

Oppo Find X8 Mini diharapkan akan meluncur sekitar bulan Maret dan April mendatang, bersamaan dengan Oppo Find X8 Ultra yang jadi kasta tertinggi Find X Series di tahun ini.

populerRelated Article