Home
/
Telco

Program Axis Buat Anak Gen Z Lahirkan 2 Fitur Baru di Aplikasi AxisNet

Program Axis Buat Anak Gen Z Lahirkan 2 Fitur Baru di Aplikasi AxisNet

Ilustrasi foto: AxisLabs 2023

Vina Insyani17 November 2023
Bagikan :

Uzone.id – Sebagai provider yang fokus pada anak-anak muda, AXIS menghadirkan program pengembangan bernama AxisLabs 2023. Program ini dirancang untuk mendukung generasi Milenial dan Gen Z yang punya ide menjadi sebuah karya nyata.

AxisLab 2023 kali ini menghasilkan dua fitur baru untuk aplikasi AxisNet yang saat ini sudah bisa dinikmati oleh pengguna Axis. Fitur-fitur ini antara lain Alifetime dan Kata Axis.

Menurut Chief Marketing Officer XL Axiata, Alfons Bosch Sansa, program ini merupakan bagian dari komitmen Axis untuk memberikan platform dan service yang terbaik untuk pengguna.

“Untuk mendapatkan hal tersebut, melalui AxisLabs, kami bekerja bersama dengan anak muda untuk co-creating inovasi yang tepat bagi mereka,” ujar Alfons dalam acara Konferensi Pers AxisLabs, Rabu, (16/11).

Meskipun baru pertama kali di gelar, AxisLabs yang diselenggarakan pada Mei hingga November 2023 sudah menarik banyak peminat di 3 kota. Tercatat sebanyak 3.000 pendaftar dari Jakarta, Surabaya dan Medan yang semuanya merupakan mahasiswa dari Universitas Indonesia Jakarta, Universitas Bina Nusantara Jakarta, Universitas Negeri Surabaya, Universitas Airlangga, Universitas Sumatera Utara, dan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara. 

Dari 2.800 peserta, terpilih sekitar 150 orang yang kemudian lanjut ke sesi berikutnya yaitu interview. Dari sesi interview, akhirnya terpilih total 30 yang dibagi dalam 6 tim yang mewakili 3 kota tersebut. Seluruh tim yang terpilih ini kemudian diberikan beberapa workshop terkait dengan product ideation dan development.

Di acara puncak, inovasi dan fitur dari tim Jakarta dan Medan berhasil dipilih oleh Axis. Tim dari Jakarta dengan studi kasus loyalty program Alifetime di AXISNET berhasil keluar menjadi juara pertama dengan hadiah sebesar Rp50 juta dan Tablet Samsung untuk per seorangan. 

Selanjutnya, juara Runner Up berhasil dimenangkan oleh tim Medan dengan studi kasus Fitur KATAAXIS di AxisNeT. Tim ini berhasil mendapat hadiah Rp15 juta dari Axis.

Untuk melihat karya-karya dari juara AxisLabs 2023, pengguna Axis bisa melihatnya di aplikasi AxisNet. Dua fitur ini sudah bisa dinikmati oleh pengguna Axis secara luas dengan berbagai benefit di dalamnya.

Salah satu benefit dari fitur ini adalah pengguna bisa mengumpulkan poin di fitur Alifetime yang kemudian bisa ditukar ke beberapa voucher belanja dan voucher ride-hailing.

Selain uang tunai, ada benefit lain yang diperoleh para peserta dalam bentuk uang saku, facilitator yang mumpuni di bidang product development, hingga pemanfaatan co-working space di masing-masing kota yang bisa digunakan untuk tempat pertemuan hingga brainstorming. 

Ke depannya, program ini kemungkinan akan terus berjalan. Pasalnya, Axis akan terus melanjutkan program-program yang memberikan dampak baik bagi pengguna dan anak-anak muda di Indonesia.

populerRelated Article