Home
/
Lifestyle

Seks Tantra, Hubungan Intim yang Menghubungkan Jiwa Pasangan

Seks Tantra, Hubungan Intim yang Menghubungkan Jiwa Pasangan

-

Tim30 January 2019
Bagikan :

Terkadang, seks terasa membosankan. Hubungan seks yang begitu-begitu saja membuat keintiman terasa nihil, menyisakan nafsu semata. Barangkali Anda membutuhkan sesuatu yang baru, seperti seks tantra.

Jenis seks yang satu ini cenderung bergerak panjang, lamban, dan menghubungkan jiwa pasangan. Seks jenis ini telah eksis selama ribuan tahun dan berasal dari ajaran yang sama dengan yoga.

"Tantra diterjemahkan sebagai perluasan energi. Ia mempromosikan keintiman yang lebih dalam dengan menggunakan napas, sentuhan yang lebih lamban, berenergi, dan orgasme yang tertunda," ujar seksolog, Dawn Michael, mengutip Women's Health Magz.

Seks tantra, kata Michael, tak berfokus pada orgasme. Lebih jauh, seks jenis ini berfokus pada kecemasan individu yang merasa tak nyaman dengan orgasme yang terlalu cepat.

Tak ada aturan-aturan khusus. Namun, seks tantra akan membuat Anda senang dan membantu Anda semakin terhubung dengan pasangan. Dalam hal ini, pasangan akan saling fokus satu sama lain yang dipercaya mampu meningkatkan keintiman hubungan dan gairah.

Bagi wanita, belajar untuk bersantai dan menikmati setiap momen dapat membantunya mendapatkan orgasme dengan lebih baik. Selain itu, seks jenis ini juga dipercaya meningkatkan keintiman dan kedekatan Anda bersama pasangan di luar kamar.

Berikut beberapa cara untuk melakukan seks tantra.

1. Mengatur adegan
Seks akan lebih terasa jika lingkungan di sekitar mendukung. Dukungan itu bisa diterjemahkan dengan cara menghias ruang dengan lilin, bantal, dan musik yang lembut.

Cara ini membuat hubungan intim terasa istimewa. "Seks adalah momen yang berbeda dengan kehidupan sehari-hari," ujar Michael.

2. Mulai dengan menarik napas
Seperti halnya yoga, tantra dimulai dengan napas. Tarik napas panjang melalui hidung lantas hembuskan.

Praktikkan teknik pernapasan perut beberapa kali sebelum Anda melakukan hubungan seks.

3. Kontak mata
Kontak mata akan membantu Anda dan pasangan merasa lebih dekat saat berhubungan seks. Fokus pada mata pasangan.

4. Rileks satu sama lain
Berikan sedikit pijatan untuk pasangan. Seksolog David Yarian merekomendasikan Anda untuk menggosok kaki pasangan selama dua menit. Kemudian, minta pasangan untuk melakukan hal yang sama.

"Ini adalah cara mempraktikkan elemen bercinta sebagai cara untuk menjadi kekasih terbaik bagi pasangan," kata Yarian.

5. Fokus pada gerak tubuh
Hilangkan pikiran-pikiran Anda tentang hal-hal lain. Fokus pada apa yang Anda rasakan saat berhubungan intim. Pikirkan tentang orgasme seperti apa yang Anda harapkan.

"Ini adalah cara menempatkan otak dalam kondisi netral dan melepaskan pikiran," kata Yarian.

6. Posisi 'yab yum'
Yab yum merupakan posisi seks tantra tradisional yang dipercaya mampu menyelaraskan energi yang diperlukan untuk hubungan cinta yang kuat.

Minta pasangan Anda untuk duduk di lantai dengan kaki menyilang. Anda bisa duduk di pangkuannya dan letakkan kaki Anda di sekitar tubuh pasangan.

Berita Terkait

populerRelated Article