Home
/
Automotive

Siapa Saja Pembalap Ducati di MotoGP 2023?

Siapa Saja Pembalap Ducati di MotoGP 2023?

Pecco Bagnaia pembalap Ducati Lenovo Team (Foto: Instagram @pecco63)

Tomy Tresnady10 November 2022
Bagikan :

Uzone.id - Ducati harus berterima kasih kepada Pecco Bagnaia karena berhasil meraih gelar juara dunia MotoGP 2022. Pecco itu telah mengembalikan kedidgayaan pembalap Italia meraih gelar juara dunia sejak tahun 2009 yang diraih Valentino Rossi. 

Di ajang MotoGP 2022 terdapat 8 motor Ducati yang akan tampil di sirkuit. Setidaknya setiap tim menyediakan dua motor sehingga total ada 16 motor.

Untuk MotoGP 2023 susunannya akan berubah di mana Pecco Bagnaia dan Enea Bastianini masuk dalam tim utama Ducati Lenovo Team.

Sebelumnya, Bastianini berada di tim satelit Gresini Racing. Kemudian, Jorge Martin akan tetap berada di tim satelit Pramac Ducati Team.

BACA JUGA: Review Vespa GTS 150 SS i-Get Yellow Sole, Terasa Meminang Bidadari

Gresini Racing di MotoGP 2023 akan tetap diperkuat Fabio Di Giannatonio dan Alex Marquez, yang sebelumnya berada di LCR Honda Team.

Pembalap Johann Zarco dan Jorge Martin juga akan melanjutkan pertempuran di MotoGP 2023 bersama Pramac Racing.

Pembalap yang duduk di sadel Ducati juga ada Marco Bezzecchi dan Luca Marini di Mooney VR46 Racing Team.

BACA JUGA: Apa Itu Sistem Poin untuk Pelanggar Lalu Lintas? SIM Bisa Dicabut!

Ducati Tetap Kerahkan 16 Motor

Ducati tetap mengerahkan 16 motor di mana setiap pembalap mendapat model yang berbeda.

Namun, dari setengah motor Ducati itu mendapat spesifikasi 2023, sedangkan sisanya masih spesifikasi 2022.

Untuk motor Ducati spesifikasi 2023 diberikan pada Ducati Lenovo Team dan Pramac Racing.

Namun, berbeda dengan Bastianini karena di MotoGP 2022 malah menggeber Ducati Desmosedici GP21. Nah, untuk MotoGP 2023, Bastianini otomatis mendapat Ducati spesifikasi 2023.

populerRelated Article