Home
/
News

TB Hasanuddin-Anton Charliyan Sah Diusung PDIP ke Jabar

TB Hasanuddin-Anton Charliyan Sah Diusung PDIP ke Jabar

-

Siswanto07 January 2018
Bagikan :

TB Hasanuddin dan Anton Charliyan langsung maju ke depan dan berpelukan setelah nama mereka diumumkan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menjadi pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat.

Megawati menjelaskan kedua tokoh ini memiliki jasa-jasa kepada bangsa dan negara.

Megawati menjelaskan profil, prestasi, serta track record mereka. Hasanuddin merupakan Wakil Ketua Komisi I DPR dari Fraksi PDI Perjuangan dan Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat. Sedangkan Anton Charliyan merupakan mantan Kapolda Jawa Barat berpangkat inspektur jenderal.

Megawati menyebutkan sejumlah prestasi dan pencapaian kedua tokoh. Anton, misalnya. Dia pernah mengenyam pendidikan di Mexico, Prancis, Malaysia. Pernah pula menjabat kepala divisi humas Polri, kapolda Sulawesi Selatan, kapolda Jawa Barat.

Megawati mengatakan kedua tokoh menyatakan siap fight untuk mengikuti pilkada.

Setelah menjelaskan alasan-alasan PDI Perjuangan mengusung Hasanuddin dan Anton, Megawati melanjutkan membacakan nama pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah. Untuk Jateng 1, PDI Perjuangan kembali mengusung Ganjar Pranowo.

Hingga berita ini diturunkan, Megawati menyampaikan pandangan serta memberikan catatan-catatan. Lokasi pengumuman enam calon gubernur dan calon wakil gubernur dari PDI Perjuangan disampaikan di DPP PDI Perjuangan, Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

populerRelated Article