Home
/
Automotive

Tiga Mobil Modifikasi Kece yang Bakal Mejeng di IMX 2024

Tiga Mobil Modifikasi Kece yang Bakal Mejeng di IMX 2024

Bagja Pratama20 September 2024
Bagikan :

Uzone.id - Indonesia Modification & Lifestyle Expo akan kembali digelar pada Oktober 2024 ini dan menjanjikan gelaran yang lebih memukau, terlebih dengan bakal mejengnya tiga mobil modifikasi khusus.

Bambang Soesatyo, Ketua Umum IMI mengatakan, sebagai negara yang kaya akan kreativitas dan inovasi, Indonesia terus menunjukkan kemajuan signifikan di berbagai sektor, termasuk dunia otomotif dan gaya hidup.

"IMX 2024 bukan sekadar pameran, melainkan platform yang memfasilitasi para pelaku industri, penggemar, dan masyarakat untuk bertukar ide, berinovasi, serta menciptakan tren baru yang akan memajukan industri kita” ujar Pria yang akrab disapa Bamsoet ini.

“Kami sangat bangga bahwa IMX 2024 kini telah menjadi event internasional otomotif dan lifestyle terbesar, tidak hanya di Indonesia tapi tahun ini menjadi yang terbesar di Asia Tenggara,” ujar Andre Mulyadi selaku Project Director IMX.

Salah satu momen yang juga paling dinantikan adalah pengungkapan pertama tiga unit mobil Super Giveaway yang akan menjadi sorotan di IMX 2024.

Tiga mobil ini merupakan hasil modifikasi dari para tokoh ternama: Gran Max GH Style oleh Gofar Hilman, Reccoba hasil kolaborasi Arif Brata dan Gofar Hilman, serta Wuling Binguo EV milik Cipung yang dimodifikasi dengan konsep unik dari Raffi Ahmad dan team NMAA.

GH Style Gran Max

Preview

Gran Max yang telah dirombak secara signifikan oleh Gofar Hilman dengan konsep American Style ini menjadi salah satu daya tarik utama di IMX 2024.

Mengusung tema yang gagah dan modern, mobil ini menampilkan perubahan besar pada eksteriornya, termasuk bumper depan dan belakang, kaca bagasi, serta tambahan roof rack.

Hasil modifikasi yang menyeluruh ini mengubah tampilan Gran Max biasa menjadi lebih berani dan stylish, menjadikannya salah satu kendaraan paling ikonik yang akan dipamerkan di BigBang IMX 2024.

Proyek modifikasi ini didukung oleh beberapa mitra yang turut berperan penting dalam mewujudkan visi GH Style. Untuk cat, Penta Prima menyediakan material berkualitas tinggi  yang diaplikasikan dengan presisi oleh bengkel Retouch Pro.

Bodykit yang tangguh dan estetis adalah hasil dari rancangan GH Style sendiri, sementara pencahayaan yang diatur oleh bengkel Lumens dan Dans Motor menggunakan lampu dari Ruchi, menambah kesan futuristik pada mobil ini.

Velg dari TBW dan ban dari Delium melengkapi tampilan eksterior yang kokoh dan dinamis. Bagian interior pun tidak luput dari sentuhan, dengan desain mewah dari AXIS yang memberikan kenyamanan maksimal. Sebagai penyempurna, wet shine memberikan hasil akhir yang memukau dan mempertegas kesan premium dari modifikasi ini.

Reccoba: Kolaborasi Epik Arif Brata dan Gofar Hilman

Preview

Chevrolet Spark, yang dikenal sebagai 'saudara kembar' dari mobil Rebecca milik Arif Brata, telah menjalani transformasi besar-besaran.

Dikerjakan oleh Gofar Hilman bersama tim NMAA, Reccoba dipersiapkan sebagai salah satu unit Super Giveaway yang sangat dinantikan.

Dengan modifikasi yang penuh kreativitas dan performa tinggi, Reccoba siap memukau para pengunjung IMX 2024.

Proyek ini didukung oleh sejumlah mitra yang memberikan kontribusi penting. Proses pengecatan dilakukan menggunakan material dari PVD yang diaplikasikan oleh bengkel PAW, memastikan hasil yang sempurna dan berkualitas tinggi.

Bagian interior dikerjakan dengan sentuhan elegan dari Ferrari, menciptakan kenyamanan dan kemewahan. Velg dari TBW dan ban dari Delium memastikan stabilitas dan performa maksimal.

Lampu dari Ruchi menambah kesan modern, sementara wet shine memberikan kilau akhir yang memukau, menjadikan Reccoba siap tampil sebagai salah satu bintang di IMX 2024.

Wuling Binguo EV Raffi Ahmad

Preview

Raffi Ahmad juga turut berpartisipasi dengan menghadirkan Wuling Binguo EV sebagai hadiah Super Giveaway di IMX 2024. Terinspirasi dari mainan favorit putra keduanya, Rayyanza Malik Ahmad (Cipung), mobil ini mengusung konsep modifikasi yang unik dan personal.

Salah satu ciri khas modifikasinya adalah penggunaan kombinasi warna retro yang menarik, dengan warna merah cerah yang diberi aksen khusus melalui sticker dari Maxdecal.

Mobil ini akan menjadi salah satu highlight di IMX 2024. Proyek ini didukung oleh berbagai mitra yang memberikan kontribusi signifikan dalam menciptakan tampilan ikonik.

Aksesori dari Otoproject menambah sentuhan fungsional dan estetika, sementara sticker dari Maxdecal memperkuat tema retro yang ceria.

Mobil Wuling ini juga mendapat perombakan pada bagian kaki-kaki dengan dukungan dari ZCD, serta interior mewah yang dirancang oleh Vertue.

Lampu dari Ruchi semakin menonjolkan tampilan modern kendaraan, dan wet shine memberikan hasil akhir yang mengkilap, menyempurnakan modifikasi yang memukau ini.

populerRelated Article