Toyota Indonesia Luncurkan Yaris Terbaru Minggu Depan!
-
Uzone.id - Sudah lama ditunggu, akhirnya Toyota Indonesia bersiap untuk menghadirkan versi terbaru dari Yaris. Tepatnya minggu depan, 8 September 2020, New Yaris akan meluncur secara virtual.
New Yaris sebelumnya sudah hadir di Thailand pada Agustus 2020, sehingga kita bisa mengintip seperti apa tampilan dan juga gambaran usungan spesifikasi dan fitur-fiturnya.New Yaris tampil dengan wajah lebih segar dan agresif dengan tampilan kap mesin, juga sisi kanan kiri bumpernya yang punya desain futuristis.
BACA JUGA: Honda Jazz Pakai Sunroof Resmi Dijual, Harga Rp148 Juta
Desain sepasang lampu utamanya juga baru, sudah tertanam LED, lengkap dengan DRL dan foglamp LED.
Sementara bagian kabin, prediksinya gak akan banyak ubahan, kecuali Toyota menambahkan sejumlah fitur baru, salah satunya konektifitas Apple CarPlay dan juga Android Auto.
Kemudian disektor keselamatan, Toyota membekali New Yaris dengan pre-collision system, lane departure alert, ABS, EBD, BA, VCS, HAC, dan dashcam.
Dan yang gak kalah menarik, kalau mau mengacu pada Yaris di Thailand, kemungkinan besar Toyota akan membekali Yaris terbaru dengan mesin lebih kecil, yakni 1.200cc berkode 3NR-FKE, dengan tenaga 92 PS dan torsinya 109 Nm.
Tapi kalau melihat New Hilux saja mesinnya gak berubah, sepertinya mesin Dual VVTi berkapasitas 1.500cc 2NR-FE bakal tetap jadi andalan.
VIDEO Kelebihan dan Kekurangan Xpander Cross