Home
/
Automotive

Wuling Cortez Kini Pakai Mesin Turbo, Apa Bedanya?

Wuling Cortez Kini Pakai Mesin Turbo, Apa Bedanya?

-

Bagja Pratama22 April 2019
Bagikan :

Uzone.id - Selain Confero yang kini udah dimatikin transmisinya, Wuling juga menghadirkan Cortez yang kini udah bermesin turbo!

Yess, Wuling Cortez CT namanya, merupakan varian baru alias penambahan tipe dari Cortez yang selama ini udah beredar, bermesin 1.800cc dan 1.500cc.

Cortez sekarang dibenamkan mesin yang sama dengan Wuling Almaz, yakni mesin berkapasitas 1.500cc turbo.

Video test drive Toyota C-HR, Crossover Harga Rusuh:

Mesin ini sanggup menghasilkan tenaga sebesar 140 Hp dan torsinya 250 Nm, tenaga dan torsi yang juga identik dengan Wuling Almaz.

Asiknya lagi, transmisi yang ditawarkan jga pakai kepunyaan Almaz, yakni transmisi CVT dengan artificial 8 percepatan.

“Ini merupakan varian baru, penambahan varian dari Cortez, yang kini tersedia versi mesin turbo dan transmisi CVT,” ujar Dian Asmahani, Brand Manager Wuling Indonesia.

Selain itu, Wuling juga menambahkan beberapa fitur baru dan merubah nuansa kabinnya jadi lebih didominasi warna hitam.

Sementara joknya, perpaduan antara warna abu terang dan hitam, yang ngebuat jadi lebih ramai.

Sayang, Wuling belum mau membeberkan harga jualnya, dan baru akan mengumumkan sercara resmi nanti di pameran IIMS 2019.

populerRelated Article